Sleman (MAN 5 SLEMAN), 14 Juli 2025 – Hari pertama kegiatan Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) MAN 5 Sleman Tahun Ajaran 2025/2026 berlangsung dengan tertib, semangat, dan penuh keceriaan. Sejak pagi, para peserta didik baru telah hadir untuk melakukan cek in mulai pukul 06.00 WIB di depan aula, disambut hangat oleh panitia dan OSIS PRIMA MAN 5 Sleman.
Tepat pukul 07.00 WIB, kegiatan resmi dimulai dengan upacara pembukaan di lapangan selatan. Bertindak sebagai petugas upacara adalah para pengurus OSIS yang tampil sigap dan profesional. Dalam upacara tersebut, Ketua Panitia MATSAMA, Ibu Mu’awanah Zulaichah, S.Pd., menyampaikan laporan kegiatan. Dilanjutkan dengan penyematan tanda peserta secara simbolis oleh Kepala Madrasah, Bapak Mucharom, S.Ag., M.S.I., kepada dua orang perwakilan siswa baru.
Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) yang dipandu langsung oleh tim dari KORAMIL. Seluruh peserta mengikuti kegiatan ini dengan antusias, menjadikannya ajang untuk membangun kedisiplinan dan kebersamaan.
Pada pukul 09.30 WIB, peserta mengikuti sholat dhuha berjamaah di mushola, kemudian istirahat sejenak di aula. Pukul 10.00 WIB, para peserta menerima materi pengenalan visi dan misi madrasah, wawasan wiyata mandala, serta moderasi beragama yang disampaikan langsung oleh Kepala Madrasah. Materi ini menjadi bekal awal yang penting untuk mengenal nilai-nilai dasar madrasah.
Selanjutnya, peserta mengikuti pretest yang dipandu oleh pengurus OSIS. Setelah ishoma, kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan materi dari Wakil Kepala Madrasah Bidang Sarana dan Prasarana, kemudian peserta dibagi dalam kelompok untuk berkeliling lingkungan madrasah, mengenal ruang-ruang strategis yang akan mereka gunakan selama menempuh pendidikan di MAN 5 Sleman.
Memasuki sesi siang, peserta mendapat materi wawasan kebangsaan yang disampaikan oleh Ibu Masrifah Eni Rahmawati, S.S., M.Pd. dan Ibu Ety Widyarisma, S.Pd. Kegiatan ini juga disertai dengan pengenalan lagu Mars dan Hymne Madrasah yang penuh semangat dan membangkitkan rasa bangga.
Menjelang sore, peserta mengikuti apel penutup di lapangan utara yang kembali dipandu oleh OSIS, dan dilanjutkan dengan sholat ashar berjamaah di aula dan mushola sebagai penutup rangkaian kegiatan hari pertama.
Hari pertama MATSAMA berlangsung lancar dan menyenangkan. Para peserta tampak bahagia dan aktif mengikuti seluruh kegiatan. Kekompakan dan kesiapsiagaan OSIS PRIMA sebagai panitia pelaksana turut menjadi kunci sukses terselenggaranya kegiatan ini.
Kegiatan MATSAMA hari pertama ini tidak hanya menjadi ajang perkenalan, tetapi juga menanamkan semangat, kebersamaan, dan rasa cinta terhadap madrasah sebagai rumah kedua bagi para peserta didik baru. (fat)
Kirim Komentar