(MAN 5 SLEMAN) Kamis, (19/092024), OSIS PRIMA MAN 5 Sleman dan OSIS ELEVEN SMAN 11 Yogyakarta mengadakan kegiatan Studi Tiru dengan tajuk "Small Talk, Big Knock". Acara yang berlangsung dari pukul 15.30 hingga 18.30 WIB ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antar-organisasi siswa dan berbagi pengalaman dalam menjalankan program kerja OSIS.
Kegiatan ini dihadiri oleh Badan Pengurus Harian dan Humas OSIS dari kedua sekolah. Dari MAN 5 Sleman, peserta yang turut serta adalah Dzulfikar Damaltrik Ali (ketua OSIS), Adinda Rohmi Kudup Pangesti, Najwa Aashita Bella, Setyo Dwi Purwoko, Farezi Putra Pramono, Ervan Darya Ramadhan, Miko Nadine Waskhito, dan Arifina Wulan Murniningsih.
Agenda utama dalam pertemuan ini meliputi diskusi mengenai struktur kabinet OSIS di kedua sekolah, berbagi program kerja unggulan, serta berbagi pengalaman dalam menyelenggarakan acara-acara besar OSIS. Tak hanya itu, para peserta juga mendapatkan kesempatan untuk tur sekolah di SMAN 11 Yogyakarta, menambah wawasan dan inspirasi bagi OSIS PRIMA dalam mengembangkan program-program inovatif di madrasah mereka.
Akhmad Mustaqim, S.Ag., M.A., Kepala MAN 5 Sleman, memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini dan berharap OSIS PRIMA dapat terus berkembang melalui kolaborasi dengan OSIS dari sekolah lain.
Dzulfikar, Ketua OSIS PRIMA, memberikan komentarnya terkait kegiatan tersebut. "Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami untuk belajar dan mendapatkan perspektif baru tentang bagaimana OSIS di sekolah lain menjalankan program-program mereka. Kami mendapat banyak ide segar yang bisa kami terapkan di MAN 5 Sleman, terutama dalam hal pengelolaan acara dan komunikasi antar anggota. Selain itu, kegiatan ini juga memperkuat rasa kebersamaan dan kolaborasi antar OSIS. Semoga ke depan, kerja sama ini bisa terus berlanjut dan menghasilkan program yang bermanfaat bagi kedua sekolah." (fat/NK)
Kirim Komentar