Berita

Motivasi Siswa Lanjut Study, MAN 5 Sleman Sosialisasi SNMPTN

Jumat, 08 Februari 2019 / Berita

Sleman (MAN 5 Sleman) – Untuk Menjembatani semangat siswa dan sekaligus memberikan bekal untuk melanjutkan study ke jenjang perguruan tinggi, Tim Bimbingan Konseling (BK) MAN 5 Sleman melaksanakan sosialisasi Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) bagi siswa kelas XII di ruang Lab TIK madrasah setempat, Kamis (7/2).

Menurut koordinator BK Drs. Sumarlan, kegiatan ini selain untuk pendampingan dan pembinaan untuk memberikan pemahaman tentang tata cara mendaftar jalur SNMPTN yang tersedia. Di samping itu sosialisasi ini bertujuan untuk  membekali siswa yang berminat melanjutkan study lanjut ke perguruan tinggi agar dapat memilih perguruan tinggi dan jurusan yang tepat saat mendaftar melalui jalur SNMPTN sehingga siswa diharapkan lebih merasa siap dan semakin mantab dengan pilihan PTN dan jurusan yang akan diambil.

Tim Bk MAN 5 Sleman, Khoirul Muna, S.Pd dan Dwi Rahayu, S.Pd dalam kegiatan sosialisasi ini menjelaskan perlunya siswa mendapatkan pemahaman yang tepat dan jelas tentang tata cara dan persyaratan yang harus dipenuhi ketika siswa ingin melanjutkan study melalui jalur SNMPTN. “Pilihlah PTN dan jurusan sesuai kemampuan dan juga peluang untuk bisa diterima dan kemungkinan peluang kerja yang bisa diambil setelah study selesai,” Jelas Dwi Rahayu. Sedangkan Khoirul Muna, S.Pd memaparkan program  bidik misi yang bisa diikuti seluruh siswa yang memenuhi persyaratan sesuai kriteria yang telah ditetapkan. Hal ini menjadi pendorong dan penyemangat terlebih bagi siswa yang kurang mampu namun berminat untuk meneruskan study.

Terpisah Kepala MAN 5 Sleman, Drs. Aris Fu’ad menyampaikan semoga sosialisasi ini dapat memberikan informasi secara gamblang dan jelas bagaimana  mekanisme SNMPTN dan beasiswa bidik misi. “Pendampingan siswa diharapkan tidak terbatas pada saat kegiatan sosialisasi berlangsung, namun Tim BK senantiasa terbuka untuk melayani konsultasi dan sharing seluruh siswa yang berminat melanjutkan study setiap saat selama tidak mengganggu jam belajar siswa. Bahkan jika perlu Tim BK melayani konsultasi melalui telepon di luar jam sekolah”, harap Aris Fu’ad. (tmr)

    Kirim Komentar

    MAN 5 SLEMAN

    Jl. Magelang Km.17 Ngosit, Margorejo, Tempel, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55552
    man.tempeloke@gmail.com
    +62 - 274 - 4362895