Berita

Oprec OSIS Prima MAN 5 Sleman: Membentuk Generasi Berkarakter dan Berwawasan

Rabu, 30 Agustus 2023 / Berita

Sleman (MAN 5 Sleman) – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 5 Sleman telah sukses menyelenggarakan Open Recruitment (Oprec) untuk memilih pengurus OSIS yang berdedikasi. Kegiatan Oprec ini diadakan dengan tujuan mengembangkan karakter dan wawasan siswa serta membentuk pemimpin masa depan yang unggul.

Proses seleksi dilakukan dalam beberapa tahap yang ketat. Tahap awal melibatkan pendaftaran dan technical l meeting. Pada tahap seleksi pertama, yang berlangsung pada tanggal 18 Agustus 2023, peserta diuji dengan materi Tes Potensi Akademik (TPU), Tes Bahasa Inggris, dan Tes Wawasan Kebangsaan. Tahap ini bertujuan untuk mengukur kemampuan intelektual dan kebangsaan calon pengurus OSIS.

Tahap kedua adalah wawancara akhir, di mana para calon pengurus OSIS berhadapan langsung dengan tim seleksi untuk menggali lebih dalam tentang motivasi, komitmen, dan ide-ide mereka untuk masa jabatan mendatang yang akan dilaksanakan pada 28 Agustus mendatang.

Oprec OSIS Prima MAN 5 Sleman juga mencerminkan semangat kolaborasi, dengan pembentukan sembilan divisi yang berbeda: ketaqwaan, budi pekerti luhur, berbangsa dan bela negara, apresiasi seni dan sastra, politik kepemimpinan, kewirausahaan, jasmani dan rohani, humas, serta publikasi dokumentasi. Setiap divisi memiliki peran penting dalam menjalankan kegiatan sekolah dan membantu meningkatkan kualitas kehidupan madrasah.

Kepala MAN 5 Sleman,  Akhmad Mustaqim, S.Ag., M.A., menyatakan, "Melalui Oprec OSIS ini, kami berharap dapat melahirkan generasi muda yang berintegritas, berkomitmen, dan siap menjadi pemimpin masa depan yang dapat memberikan kontribusi positif bagi madrasah, masyarakat, dan negara."

"Oprec OSIS PRIMA tahun ini telah menjadi momentum yang luar biasa bagi para siswa MAN 5 Sleman. Melalui proses seleksi yang ketat dan beragam tahapan, para calon pengurus OSIS telah menunjukkan semangat dan dedikasi yang luar biasa. Saya sangat terkesan dengan keragaman divisi yang dibentuk, yang mencerminkan berbagai aspek penting dalam kehidupan sekolah dan pembentukan karakter." Ungkap Muawanah Zulaikhah, S.Pd., pembimbing OSIS. 

Dari rekrutmen ini, sebanyak 64 siswa akan disaring menjadi 36 pengurus OSIS. Mereka akan berkolaborasi dalam berbagai kegiatan dan program untuk memajukan madrasah dan mengembangkan potensi setiap siswa. Oprec OSIS Prima MAN 5 Sleman menjadi cermin komitmen madrasah dalam membentuk individu yang berkarakter, berwawasan, dan siap menghadapi tantangan global. (fat)

    Kirim Komentar

    MAN 5 SLEMAN

    Jl. Magelang Km.17 Ngosit, Margorejo, Tempel, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55552
    man.tempeloke@gmail.com
    +62 - 274 - 4362895