Berita

Lintas Alam Kwarran Tempel, Gugus Depan Nyi Ageng Serang MAN 5 Sleman Bawa Pulang Piala

Selasa, 08 Oktober 2019 / Berita

Sleman (MAN 5 Sleman) - Pangkalan MAN 5 Sleman kembali menorehkan prestasi di kegiatan pramuka  Lintas Alam XXI Kwarran Tempel. Gugus Depan Nyi Ageng Serang meraih juara II sangga terbaik yang diumumkan pada penutupan agenda lintas alam tersebut (5/10). Kegiatan ini memperebutkan piala bergilir kakwarnas tahun 2019.

Pangkalan MAN 5 Sleman mengirimkan satu regu putra dan satu regu putri untuk kegiatan lintas alam yang dilaksanakan sejak (3/10) hingga (5/10).  Dibuka di lapangan Lumbungrejo, Tempel, kegiatan tersebut diikuti oleh pangkalan MAN 5 Sleman, SMA N 1 Tempel, dan SMK N 1 Tempel. Adapun serangkaian kegiatan tersebut di antaranya, pengembaran lintas alam dari lapangan kecamatan Tempel, Pancoh, dan Turi.

Kepala MAN 5 Sleman, Drs. Aris Fuad mengungkapkan, “Madrasah akan mendukung penuh kegiatan intra dan ekstrakulikuler di MAN 5 Sleman, termasuk kegiatan pramuka. Selamat untuk pangkalan MAN 5, semoga di lain kesempatan bisa meraih prestasi lagi.”

Kegiatan lintas alam tersebut bertujuan untuk menjalin silaturahmi pramuka antarsekolah se kecamatan Tempel. Rangkaian kegiatan di perlombaan tersebut juga melatih para siswa untuk hidup mandiri dan mempunyai rasa social yang tinggi. Selama tiga hari siswa dilatih untuk mengurus diri dan kelompoknya sendiri tanpa bantuan orang tua. Hal ini yang akan membentuk karakter siswa ketika sudah selesai kegiatan lintas alam, bisa lebih mandiri di rumah.

Bibit Nugroho, selaku Pembina Pramuka MAN 5 Sleman menuturkan, “Kunci kesuksesan pangkalan MAN 5 adalah kekompakan, komunikasi yang intens, dan selalu belajar bersama. Setiap sore sepulang sekolah selama kurang lebih satu bulan, para siswa semangat latihan, baik materi maupun fisik. Meskipun lelah setelah belajar di kelas, mereka tidak patah semangat untuk latihan.”

Senang, semangat, dan seru, itulah yang dirasakan para peserta lintas alam pangkalan MaN 5 Sleman. “Ikut lintas alam memberikan banyak pengalaman dan teman baru dari sekolah lain. Setelah kegiatan ini, saya ingin bergabung dengan Saka Bhayangkara Kecamatan Tempel," ungkap Kusumaning Ayu, ketua regu “Srikandi” yang berhasil membawa pulang piala tersebut.

Dalam wawancara secara terpisah, Bibit berpesan kepada para anggota pramuka gugus depan Diponegoro dan Nyi Ageng Serang untuk selalu kompak dalam hal kebaikan, terutama saat kegiatan pramuka, dan jika ingin sukses dan menang, harus selalu latihan, latihan dan latihan. (fat)

    Kirim Komentar

    MAN 5 SLEMAN

    Jl. Magelang Km.17 Ngosit, Margorejo, Tempel, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55552
    man.tempeloke@gmail.com
    +62 - 274 - 4362895